Sabtu, 02 September 2017

Belajar FOREX Trading bersama PT. INTERNATIONAL MITRA FITURES



Hari Jumat, tanggal 29 Juli 2017 Mamiyu berkesempatan untuk belajar tentang apa itu Forex Trading dari forex.imf bersama teman-teman dari Komunitas Sahabat Blogger di Resto Raja Sunda, Bekasi. Acaranya dimulai pukul 12 siang, tapi Mamiyu baru datang pukul 13. Padahal sudah sounding ke anak-anak dari hari sebelumnya, kalau kita berangkat dari rumah sekitar jam10an, kenyataannya malah baru berangkat jam 12. ada aja alesannya. anak-anak susah diajak mandi lah, makannya lama lah, dsb. iya, keTIGA anak Mamiyu ajak semua. dan ini Perdana Mamiyu "keluar kandang" mengikuti event blogger pasca lahiran anak ketiga satu bulan yang lalu. jadinya kelewat deh sesi Makan siangnya, gak sempat icip-icip gimana rasanya makanan di Raja Sunda itu. tapi alhamdulillah bisa ngikuti workshop dari awal sampai akhir, soalnya lumayan penasaran juga sih, pengen tau apa itu forex! karena selama ini ya cuma tau dari omongan orang aja. itupun gak details. bagi orang awam seperti Mamiyu ini, forex itu adalah ketika kita punya modal terus mau di investasikan dalam bentuk jual/beli mata uang asing, kalau untung kita bakalan sukses, kalau sial yaudah wassalam, bakalan rugi hahaha! bikin pusing dan ribet! iya gak sih?